Oleh: Eko Hermanto

Adiwiyata adalah program pemerintah yang ditujukan untuk mendidik anak-anak agar mencintai lingkungan hidup dengan agar ikut mengatasi berbagai masalah terkait pencemaran lingkungan.

Adiwiyata sendiri merupakan  penghargaan yang diberikan oleh pemerintah, baik pemerintah daerah provinsi, maupun pemerintah daerah kabupaten/kota kepada Sekolah yang berhasil melaksanakan Gerakan PBLHS.

Terdapat empat komponen dalam program Adiwiyata, yaitu kebijakan sekolah berwawasan lingkungan, kurikulum sekolah berbasis lingkungan, kegiatan sekolah berbasis partisipatif dan pengelolaan sarana dan prasarana pendukung ramah lingkungan.

Mengingat sejarah dan manfaatnya yang sangat besar, Adiwiyata diharapkan bukan sebatas nama program untuk tujuan lomba saja, tetapi bisa dilaksanakan oleh semua pihak yang peduli lingkungan hidup, karena program ini terbukti mampu membangun karakter generasi bangsa.

Disamping itu program Adiwiyata terbukti menciptakan sekolah yang nyaman, aman dan harmonis, khususnya untuk kebutuhan belajar peserta didik. Secara otodidak peserta didik perlahan menjadi generasi yang peduli dan berbudaya lingkungan, sekaligus mendukung dan mewujudkan sumberdaya disekitar sekolah terdidik melek terhadap perkembangan ekonomi, sosial, dan lingkungannya dalam mencapai pembangunan berkelanjutan.

Semenjak ditetapkan SMA Negeri 1 Biak menjadi sekolah adiwiyata provinsi dan menuju penilaian adiwiyata nasional terus dan tetap melakukan gerakan perilaku berbudaya lingkungan hidup di sekolah (PBLHS) dengan melakukan upaya perilaku ramah lingkungan hidup (PRLH) di sekolah secara berkelanjutan dan berkesinambungan melalui integrasi dengan Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5).

Kegiatan sosialisasi kesehatan lingkungan yang dilakukan oleh Puskesmas Biak Kota kepada kader adiwiyata SMA Negeri 1 Biak pada hari Rabu 11 Juli 2024 bertempat di laboratorium komputer SMA Negeri 1 Biak merupakan rangkaian kegiatan adiwiyata SMA Negeri 1 Biak sebagai sekolah adiwiyata tingkat propinsi.

Dalam sambutannya kepala SMA Negeri 1 Biak Rudolf A. Randongkir, S.Sos menyampaikan sebagai sekolah adiwiyata tingkat propinsi dan mempersiapkan diri untuk mengikuti penilaian adiwiyata tingkat nasional sebagai adiwiyata mandiri dengan kader adiwiyata sebanyak 313 peserta didik yang dikoordinir langsung oleh wakasek kurikulum Abdul Rahman, S.Pd., banyak kegiatan yang telah dilakukan selama ini, seperti kampanye grebek sampah, dan juga salah satu kegiatan yang dilakukan hari ini, yaitu sosialisasi bersama tim kesehatan dari Puskesmas Biak Kota.

Lebih lanjut Rudolf A. Randongkir, S.Sos menyampaikan terima kasih kepada tim Kesehatan dari puskesmas Biak Kota yang telah melakukan sosialisasi kesehatan di SMA Negeri 1 Biak, selain itu diharapkan peserta didik dapat dengan seksama mengikuti kegiatan ini sehingga ada pengetahuan baru yang diperoleh dan bermanfaat bagi peserta didik dan sekolah.

Sementara itu dalam sambutannya koordinator tim dari puskesmas biak kota Fatima, A.Md.Kep menyampaikan terima kasih kepada pihak sekolah yang telah mengundang pihak puskesmas untuk memberikan sosialisasi Kesehatan.

Penyampaian materi Kesehatan oleh Anis Safety, A.Md.Kes diantaranya   Program pendidikan lingkungan hidup yang bertujuan agar menjadikan seluruh masyarakat sekolah peduli lingkungan yang sehat, bersih serta lingkungan yang indah, hal ini melingkupi sarana prasarana sekolah yang menunjang kesehatan peserta didik seperti air bersih, jamban sekolah, cuci tangan pakai sabun, pengolahan limbar cair, dan pengolahan sampah.