Selasa 18 Juli 2023, secara daring dilaksanakan Acara Penutupan dan Penandatanganan Perjanjian Pemagangan Bina BNI Regional Office XVI Papua oleh Pimpinan BNI Regional XVI Papua, Arianto Soewondo Geni, diikuti 42 peserta pelatihan yang dinyatakan lulus seleksi Calon Bina BNI dan telah mengikuti tahapan pelatihan dan pembekalan di masing-masing Branch Office.
Acara penutupan dan penandatanganan Perjanjian Pemagangan Bina BNI diikuti orangtua dari 42 peserta yang dinyatakan lulus seleksi Calon Bina BNI dan seluruh karyawan BNI dari Branch Office Jayapura, Biak, Merauke, Manokwari dan sorong.
Kepala Kantor Wilayah BNI 16 Papua, Arianto Soewondo Geni pada kesempatan Penutupan dan Penandatanganan Perjanjian Pemagangan Bina BNI mengatakan, “Hari ini saudara/ saudari terpilih dari 600 lebih pelamar, hanya 42 yang diterima. Memang ini belum menjadi pegawai tetap BNI, tetapi menjadi peluang buat anak-anak yang bisa nantinya menjadi pegawai BNI ataupun juga bisa melanjutkan di BUMN yang lain. Karena setiap tahunnya, ada penerimaan pegawai dari internal BNI sendiri tetapi juga menjadi pegawai BUMN lain”.
“Jika sekarang anak-anakku telah diterima melalui Penandatanganan Perjanjian Pemagangan, maka setiap tahun anda akan diberikan sejumlah dana sebagai stimulus melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi paling lama tiga tahun. Dalam pemanfaatan dana stimulus ini dibutuhkan integritas kejujuran sebagai modal dasar bagi pegawai BNI, sehingga diharapkan tepat waktu, saudara dinyatakan lulus,” demikian Arinto menegaskan.
Arianto mengucapkan terima kasih kepada orangtua yang telah memberikan yang terbaik dengan memberikan anak-anaknya dididik dan dibina di BNI dengan harapan BNI semakin di hati semua kalangan sampai kaum termajinal sekalipun.
Pada kesempatan ini, Paulus Laratmase atas nama orangtua mengucapkan terima kasih atas kepercayaan BNI telah merekrut putera-puteri dari sekian banyak pelamar dan ternyata hanya 42 yang dinyatakan lulus memasuki masa pemagangan. Terhadap anak-anak terkasih, Paulus Laratmase menekankan apa yang dinyatakan Pimpinan BNI Regional XVI Papua, “Integritas kejujuran adalah modal utama dalam pekerjaan apa saja, bukan saja bekerja di BNI tetapi sepajang hidup anda anak-anakku, jadilah pekerja yang memiliki integritas kejujuran,” demikian Paulus Laratmase mengingatkan 42 penandatanganan perjanjian kerja.
Lusia Sampe Kanan